Ketua Umum GP Ansor Syaifullah Yusuf

"Tugas NU Cari Pemimpin Seperti Gus Dur"

VIVAnews - Walau merupakan organisasi pemuda di Nahdhlatul Ulama (NU), Gerakan Pemuda Ansor ingin NU dipimpin oleh seorang yang memiliki standar keulamaan. GP Ansor juga tetap berharap pemimpin itu juga memiliki gagasan besar dan tetap dapat menjaga akidah dan tradisi NU.

Ketua Umum GP Ansor Syaifullah Yusuf mengatakan, figur seperti mendiang KH Abdurrahman Wahid (Gus Dur) merupakan sosok yang tepat untuk memimpin NU. "Sebagai pemimpin NU yang bisa jaga akidah dan tradisi NU, juga pada saat yang sama lahir gagasan besar," kata Syaifullah usai Pembukaan Muktamar GP Ansor Ke-16 di Istana Wakil Presiden, 25 Januari 2010.

Gus Dur, menurut Syaifullah, juga sesuai dengan tradisi NU, karena merupakan cucu dari pendiri NU Hasyim Asy'ari. Dari ilmu keagamaan pun Gus Dur menguasai kitab kuning, kitab klasik yang sering digunakan ulama NU.

"Dari segi nasab, Gus Dur cucu pendiri NU dan punya pesantren besar. Gus Dur juga bisa mengaji kitab kuning, bukan berarti pengetahuan ulamanya hanya standar. Dia juga belajar ilmu lain di Eropa, tapi basisnya tidak berubah," ucap pria yang akrab dipanggil Gus Ipul ini.

Karena itu, Gus Ipul berpendapat bahwa mencari figur seperti Gus Dur merupakan tugas Nahdhliyin dalam mencari pemimpin NU di masa depan.

"Pekerjaan rumahnya cari orang seperti Gus Dur. Ini memang tidak mudah," tuturnya.

Ibu dan Dua Anak Tertimbun Longsor di Garut Ditemukan
PT Freeport Indonesia (PTFI) teken Perjanjian Kerja Bersama (PKB) PTFI periode 2024-2026 bersama tiga Ketua Serikat Pekerja/Serikat Buruh (dok: Freeport)

Manajemen dan Serikat Pekerja Freeport Teken PKB, Menaker: Bisa Jadi Contoh bagi Perusahaan Lain

Presiden Direktur PT Freeport Indonesia (PTFI) Tony Wenas bersama tiga Ketua Serikat Pekerja/Serikat Buruh PTFI menandatangani Perjanjian Kerja Bersama (PKB).

img_title
VIVA.co.id
26 April 2024