Torres Kecewa Batal Kembali ke Madrid

VIVAnews – Larangan tiga kali jadi tuan rumah di level Eropa buat Atletico Madrid, menghancurkan hati Fernando Torres. Bagaimana tidak? 12 tahun Torres tumbuh bersama Los Rojiblancos sebelum pindah ke Liverpool.

“Ini jadi berita terburuk dan paling tak terduga yang saya dengar pagi ini,” ujar Torres pada situs resmi Atletico, Rabu, 15 Oktober 2008.

“Menyedihkan. Insiden ini memaksa stadion ditutup. Tapi, karena memang sudah terjadi, kami harus siap menerimanya,” beber El Nino.

Kali pertama sejak 2007, Torres akan kembali bermain di atas rumput hijau Vicente Calderon. Namun,  kali ini bukan berkostum Merah-Putih melainkan sebagai lawan. Liverpool dijadwalkan bertandang ke Spanyol dalam lanjutan Liga Champions, 22 Oktober 2008, mendatang.

Atletico diusir Komisi Disiplin UEFA dari tiga pertandingan kandang Liga Champions terkait kerusuhan yang terjadi 1 Oktober 2008 lalu. Menjamu Olympique Marseille, Los Rojiblancos dinilai gagal mengatur fansnya hingga menimbulkan kerusuhan.

Amnesty International Sebut Pelanggaran HAM di RI Semakin Buruk, Aparat Paling Banyak Terlibat

Selain menjalani partai usiran, UEFA juga menjatuhkan denda 15.000 euro. Kun Aguero cs pun diwajibkan mencari stadion pengganti dalam radius 300 km.

Atletico Banding

Pihak Los Rojiblancos merespon sanksi ini dengan keras dan menilai UEFA tidak adil. Presiden Enrico Serezo bahkan ngotot menggelar partai kandang matchday 3 tetap di Vicente Calderon.

“Pertandingan Atleti-Liverpool tetap dimainkan di Vicente Calderon. Kami akan naik banding, saya yakin UEFA akan melakukan yang terbaik dan mendengar versi dua pihak,” ujar Serezo pada Marca.

"Pihak klub menilai sanksi ini sangat tidak fair dan proporsional,” bunyi pernyataan dalam situs resmi Atletico.

Banding itu juga menyangkut sanksi buat pelatih Javier Aguirre yang tak diizinkan mendampingi anak asuhnya di dua laga.

Forum bisnis Women in Industry 4.0

Peringati Hari Kartini, Peran Perempuan dalam Industri 4.0 Jadi Sorotan di Hannover Messe 2024

Peran perempuan dalam industri 4.0 jadi bagian dari Business Forum bertema ‘Forging Smart and Sustainable Industry’ dalam gelaran Hannover Messe 2024.

img_title
VIVA.co.id
24 April 2024