Bakrieland Raih Penghargaan Good Corporate

VIVAnews - Indonesia Institute for Corporate Directorship (IICD) memberikan penghargaan di bidang tata kelola perusahaan yang baik (Good Corporate Governance/GCG) kepada PT Bakrieland Development Tbk (ELTY).

Ajang yang dikuti 314 perusahaan tersebut digelar IICD di Jakarta, akhir pekan ini.

Menurut Direktur Utama Bakrieland Development Hiramsyah Sambudi Thaib, perolehan penghargaan tersebut menunjukkan perseroan sebagai salah satu perusahaan yang sehat, besar, dan bermanfaaat bagi orang banyak.

"GCG selama ini menjadi salah satu program utama (core programe) perseroan untuk mencapai tujuan," kata dia di Jakarta, Minggu, 3 Mei 2009.

Hiramsyah menambahkan, keberhasilan meraih penghargaan GCG itu memiliki arti penting bagi perusahaan properti yang terintegrasi (integrated property company) dalam memberikan manfaat kepada seluruh pemangku kepentingan (stake holder).

Dia menuturkan, seluruh lapisan manajemen Bakrieland, termasuk karyawan dan pemegang saham menerapkan prinsip GCG melalui Transparan, Akuntabilitas, Responsibility, Independency, dan Fairness (TARIF).

"Kami berharap, perusahaan mampu tumbuh pesat secara berkesinambungan (sustainable exponensial growth) melalui konsep ini," ujar Hiramsyah.

Prinsip-prinsip GCG, menurutnya, diterapkan secara baik di setiap lini dan pada setiap tahapan bisnis, baik pada tingkat korporasi maupun pada unit bisnis strategis, mulai dari proses dream/visioning, tahapan disain/perencanaan maupun tahapan delivery/pelaksanaan proyek.

Hiramsyah mengakui, manfaat penerapan GCG secara baik dan benar akan menjaga kualitas seluruh produk-produk Bakrieland (properti dan infrastruktur) seperti jalan tol dan pengelolaan air terpadu.

Di samping itu, kata dia, dapat menjaga tingkat efisiensi terutama menyangkut biaya pelaksanaan proyek (cost of production) yang akhirnya akan meningkatkan daya saing dan kemampuan berkompetisi.

Hiramsyah mengatakan, dalam kondisi dunia usaha saat ini, persaingan sangat ketat, dinamis dan berfluktuasi bahkan terjadi kekacauan (chaos) akibat krisis finansial global, sehingga dibutuhkan suatu kondisi perusahaan dengan seluruh sumber daya yang prima untuk mampu menghadapi tantangan. "Selain itu, tentunya siap memanfaatkan peluang bisnis yang ada," ujarnya.

Dia menuturkan, penerapan GCG dimulai dari model perusahaan properti yang terintegrasi, program pengembangan kawasan terintegrasi (termasuk membangun jalan tol), kemitraan strategis, efisiensi pendanaan proyek dan juga penerapan "Best Practices" dari industri-industri lainnya.

"Implementasinya seperti manajemen berbasis resiko yang diambil dari industri sektor keuangan maupun pertambangan, misalnya dalam hal keselamatan dan pengamatan," kata Hiramsyah.

Sementara itu, penghargaan diserahkan Direktur Utama PT Bursa Efek Indonesia (BEI) Erry Firmansyah di Bali Nirwana Resort, serta dihadiri Menteri Keuangan Sri Mulyani.

Bakrieland mendapat penghargaan khusus dengan peningkatan GCG terbaik selama dua tahun terakhir.

Diketahui, terdapat lima instrumen yang dipakai untuk menilai perusahaan-perusahaan yang berhak menerima penghargaan di antaranya hak-hak pemegang saham, perlakuan yang setara terhadap pemegang saham, peran pemangku kepentingan, pengungkapan, dan transparansi, serta tanggung jawab dewan. Lima penilaian tersebut dijabarkan dalam 117 pertanyaan.

Sampai akhir 2008, Bakrieland mencatat angka penjualan Rp 1 triliun atau naik 30 persen dibanding tahun lalu. Sedangkan ekuitas mencapai Rp 4,5 triliun, yang merupakan salah satu terbesar di sektor properti.

5 Makanan yang Bisa Menurunkan Kadar Gula Darah untuk Penderita Diabetes
Ilustrasi membersihkan wajah.

Jangan Asal Obati, Ini Cara Membedakan Antara Jerawat Purging dan Breakout

Munculnya jerawat bisa karena bermacam-macam alasan, namun yang paling sering dibicarakan adalah jerawat purging dan breakout yang terjadi karena reaksi kulit terhadap sk

img_title
VIVA.co.id
29 Maret 2024